Rabu, 05 Mei 2010

DPR tidak mau mati konyol?

Kemarin saya baca artikel yang cukup aneh atau malahan bisa bikin ngakak.Photobucket Judul artikel itu adalah "Anggota Dewan Tak Mau Mati Konyol". Sebelum saya bahas tentang artikel kocak itu, sebelumnya saya juga sempet baca dan cari berbagai artikel tentang keajaiban dunia yang baru.. dan ternyata memang ada keajaiban dunia baru di Indonesia, itu adalah Gedung Miring DPR bahkan ada Dukung Gedung Miring DPR sebagai salah satu keajaiban dunia!!!
di pesbuk... nih linknya...


Ironis memang anggaran untuk memperbaiki gedung baru itu mencapai 1,8 T... busyeet..Photobucket buat apa aja tuh klo saya dapat dana sebesar itu..Photobucket
Apa itu nggak kebangetan kalo kita liat keadaan di negeri ini yang lebih mengenaskan, cobalah tengok ke bawah, masih banyak gubug reot yang digunakan untuk tempat tinggal banyak orang. Cobalah tengok keadaan daku yang hidup ngekos dengan biaya pas-pasan...Photobucket
emang masih banyak pro kontra, bahkan di kalangan anggota Dewan sekali pun, entah cuma pura2 atau tidak itu urusan mereka yang jelas bagi rakyat kecil pasti banyak yang menolak. Tapi kemarin ada seorang anggota Dewan yang nyeletuk di salah satu media massa.. nih ane kasih cuplikannya
Anggota Fraksi Partai Golkar, Gandung Pardiman, berpendapat sebaliknya. Ia mengatakan, kondisi gedung yang dikatakan dalam kondisi retak-retak itu turut memunculkan kekhawatiran. Dengan tegas, pria yang kerap mengundang tawa ini menegaskan tak mau mati konyol. "Biarpun saya berdoa terus, masuk surga, tapi saya tidak mau mati konyol. Kalau benar gedungnya sudah miring, saya tidak mau lagi berkantor di lantai 13 (lantai bagi anggota Fraksi Golkar)," ujar Gandung.

Yang ane paling ngakak tuh waktu dia bilang "saya berdoa terus buat masuk surga"Photobucket. Kalo dia bilang gitu kok malah menggunakan uang rakyat seenaknya. Lagipula kan seru juga kalo akhirnya mereka memang mati konyol gara-gara gedung rubuh,, hhe..
Yang pasti mereka malah bisa dapat gelar pahlawan karena mati dalam menjalankan tugas negaraPhotobucket
Dan yang pasti negara kita akan jauh lebih terkenal karena peristiwa mahadahsyat itu, lumayan kan masuk berita dunia, jarang-jarang kan ada kematian massal dalam tugas kenegaraan.Photobucket Pasti deh mereka bakalan dikenang selamanya sebagai orang konyol yang mati konyolPhotobucket
Terserahlah gimana jadinya nanti mau diapakan gedung itu, yang jelas saya punya pertanyaan terakhir buat semua "sebenarnya yang miring itu gedungnya atau orangnya?"

0 Coretan di Meja:

coretkan pena

ngomong dong...

 

Selamat Datang

Selamat datang di dunia saya, tinggalkanlah jejak dengan memberi komen.. Selengkapnya tentang saya

Sehelai Kertas..

Jangan berharap terlalu banyak dari secarik visualisasi dari sebuah memori di bawah ini. Ini hanyalah sebuah tulisan seadanya dari sebuah pemikiran yang sederhana. Ini hanyalah sebuah relaksasi dari kehidupan sewajarnya. Ini hanyalah sebuah cerita dari dunia yang tak jauh berbeda.

Navigasi

Social Stuff

Info Top