Sabtu, 06 Maret 2010

Mahasiswa vs Tentara

Photobucket

"Kamu mendapat kartu Kartu kuning??!!!"
Bagaimana rasanya kalau kita dengar kata itu????
Dalam sipakbula sih itu biasa,,, tapi gimana kalo pas ujian????Photobucket
Denger2 sih sudah ada yg dapet, tapi ane belum dapet konfirmasinya....
setahu ane sih anak pajak....

Tapi yg paling ngeri tuh katanya ada pengawas yg sengaja ngjebak mahasiswa...
wahh.. parah tuh..Photobucket
dimana otak tuh orang yg tega2nya ngejebak mahasiwa...Photobucket

Emang aneh ujian di STAN saat ini,, mana pengawasnya pake dari kodam segala, trus ada kartu merah dan kartu kuning juga....Photobucket hmmm..
Nih ane bacain peraturannya Photobucket (copas dari fb temen sih


PERATURAN UJIAN


Info Mengenai Ujian Akhir Semester
1. Yang bertugas sebagai pengawas ujian kita dari pihak Kodam.Photobucket
2. Peraturan baru yang diterapkan mirip pada peraturan sepakbola:
a. Ada kartu merah dan kartu kuning
b. Kartu Kuning diberikan untuk pelanggaran ringan seperti - rambut gondrong - tidak pakai nametag - cowok memakai gelang - baju tidak sesuai peraturan
c. Kartu Merah diberikan untuk pelanggaran besar seperti - mencontek - meninju pengawas ujian (lebai) - menghina institusi Kodam lalu melecehkan penampilan Pengawas lalu merebut senjata Pengawas dan menendang Pengawas sekaligus (super duper dobel combo lebai).
Kedua kartu ini diberikan langsung apabila ada pelanggaran. tanpa didahului adanya peringatan/teguran pertama dan kedua seperti pada peraturan terdahulu.
3. Apabila mendapat kartu kuning 2 kali maka otomatis terakumulasi dan mendapat kartu merah.
4. Kartu bersifat akumulatif selama 10 hari jadwal ujian. artinya bila hari pertama mendapat kartu kuning, kartu kuning tersebut akan melekat pada kita hingga hari terakhir ujian. apabila pada hari kelima mendapat kartu kuning lagi, maka otomatis terakumulasi menjadi kartu merah. artinya, bye bye STAN...
5. Atas hukuman yang telah dijatuhkan pada kita (seumpama mendapat kartu merah) tapi kita tidak merasa melakukan pelanggaran, maka hanya bisa diajukan Banding kepada Kepala BPPK (bisa bayangin birokrasinya???)Photobucket
6. Apabila terlambat memasuki ruangan ujian 30 menit maka peserta ujian harus lapor ke Sekre dan mengerjakan ujian di tempat yang ditentukan Sekre.
7. Sekre STAN selama ujian berlangsung lepas kontrol atas peserta ujian. artinya selama peserta ujian berada di ruangan ujian maka kontrol sepenuhnya ada ditangan anggota Kodam sebagai pengawas ujian.
8. Setiap anggota Kodam sebagai pengawas ujian dibekali Buku Peraturan STAN (buku putih) yang isinya antara lain tata tertib STAN, seperti masalah baju, rambut dll.
9. Yang benar-benar perlu menjadi perhatian kita adalah adanya REWARD bagi pengawas ujian yang berhasil menangkap basah pelaku mencontek. artinya kita harus hati-hati dengan adanya reward ini. ada kemungkinan juga pegawas melakukan diving...Photobucket





Tapi dari kemarin sih ruang ane masih aman.. (kemarin masi ada yg sempet nyontek dikit sihPhotobucket -jangan bilang2 ya..)
Moga2 aja utk ke depannya juga aman...
dan semoga semua yg pantas selamat akan tetap selamat.. amin,,
dan bagi yg kurang beruntung,, semoga dapat jalan yg lebih baik....Photobucket

0 Coretan di Meja:

coretkan pena

ngomong dong...

 

Selamat Datang

Selamat datang di dunia saya, tinggalkanlah jejak dengan memberi komen.. Selengkapnya tentang saya

Sehelai Kertas..

Jangan berharap terlalu banyak dari secarik visualisasi dari sebuah memori di bawah ini. Ini hanyalah sebuah tulisan seadanya dari sebuah pemikiran yang sederhana. Ini hanyalah sebuah relaksasi dari kehidupan sewajarnya. Ini hanyalah sebuah cerita dari dunia yang tak jauh berbeda.

Navigasi

Social Stuff

Info Top